Tuesday, November 19, 2019

Hindari Penyebab Migran

Sumber: Google

Sakit kepala pada sebagian kepala atau yang disebut mirgran. Sakit kepala ini dipicu oleh banyak faktor seperti perubahan hormon, makanan atau minuman tertentu, juga karena stres. Beberapa penelitian juga menyebutkan bahwa ada beberapa faktor lain pemicu migrain salah satunya adalah genetika.  

Berikut 5 cara untuk mengurangi resiko yang terjadi pada pemicu migran:

Istirahat dan tidur nyenyak

Kurang tidur menekankan saraf otak dan dapat memicu migrain. Jika Kamu tidak cukup tidur karena sibuk bekerja, cobalah untuk mengatur waktu antara kerja dan istirahat.

Atau Kamu bisa memejamkan mata selama beberapa menit untuk melemaskan otot mata.

Perhatikan yang dimakan

Migrain sebagian besar dipicu oleh makanan atau minuman. Jika Kamu menderita migrain mulai sekarang sudah harus memperhatikan pola makanan. Jika ada makanan tertentu yang memicu migrain tandai makanan tersebut dan tidak boleh dikonsumsi lagi.

Kurangi kafein

Jika Kamu sering mengonsumi kopi tapi secara bersamaan langsung migrain, berarti kafein salah satu pemicunya dan kurangi perlahan.


Jangan mudah stres

Stres dapat membuat tegang dan memicu migrain. Jika ini terus berulang, maka lakukanlah meditasi, olahraga, dan konseling.

Jangan sampai dehidrasi

Dehidrasi menyebabkan sakit kepala. Jadi, lebih baik untuk minum teratur agar tidak mudah terdehidrasi.


Sumber: Akurat.com

0 comments:

Post a Comment